You are currently viewing Rapat Anggota Tahunan Ke-40 Tahun Buku 2022

Rapat Anggota Tahunan Ke-40 Tahun Buku 2022

Koperasi Mahasiswa Universitas Lampung telah mengadakan Rapat Anggota Tahunan Ke-40  pada hari sabtu-minggu, 18-19 Februari 2023. Kegiatan ini dilaksanakan secara offline di Aula Graha Kemahasiswaan dan secara hybrid melalui zoom.

Tema yang diangkat pada acara ini adalah “Mewujudkan Regenerasi yang Menjunjung Tinggi Kualitas dan Integritas Koperasi Mahasiswa Universitas Lampung”. Hal ini menunjukkan bahwa Kopma Unila memiliki komitmen yang tinggi dalam mendorong perbaikan dan kemajuan organisasi ke depannya, dengan menjunjung tinggi kualitas dan integritas. Kegiatan Rapat Anggota Tahunan ini bertujuan sebagai bentuk laporan pertanggungjawaban kepengurusan Kopma Unila periode berjalan 2022-2023.

Rapat Anggota Tahunan ke 40  ini dihadiri oleh para anggota dari Kopma Unila, termasuk pengurus dan anggota. Selain itu, juga dihadiri oleh para tamu undangan yang terdiri dari perwakilan dari kopma dari universitas lain dan juga ukm internal. Dalam rapat ini, para pengurus akan melaporkan mengenai laporan pertanggung jawaban selama satu tahun terakhir, serta pembahasan mengenai AD ART, GBHPKO, dan Penataan Organisasi. Pada RAT ke 40 ini juga telah terlantik Ketua Umum terpilih tahun 2023-2024 yaitu Syahril Fajri Pratama dan Ketua Badan Pengawas terpilih yaitu Vina Azzahra.
       

Selamat kepada kepengurusan Kopma Unila periode 2022/2023 yang telah resmi menjadi demisioner dan juga selamat untuk ketua umum dan ketua badan pengawas terpilih tahun 2023, semoga dapat membawa Kopma Unila menjadi lebih baik lagi.

Terimakasih bagi seluruh pihak yang telah menyukseskan jalannya kegiatan ini!

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.